Pages

Senin, 20 Juni 2011

Relativitas waktu


Pernah denger kalau di akhirat 1 hari setara berapa ribu hari?

   

    Waktu itu relative atau berbeda beda tergantung dari subjeknya yang merasakan. Contoh, semut hidup berapa hari? Kira kira 2 hari manusia tapi, bagi semut itu adalah waktu yang panjang sekali (dari lahir sampai mati). coba bayangkan kamu jadi semut mau dari kamar ke dapur ukuran nyata, pasti capek banget kan! Karena kaki kamu kecil kecil. dan perjalanan itu di tempuh lama sekali mungkin satu jam baru nyampe sedangkan kita semenit kurang. Kalau gajah umurnya berapa?

    Umur manusia sekitar 70-100 tahunan lah

    Makin kecil tubuhnya hewan masa hidupnya juga makin pendek (1 patokan waktu : manusia)

    Jadi 1 hari bagi Allah Yang Maha Besar itu ribuan tahun bagi kita di akhirat nanti. Jadi seakan akan kita waktu sudah ada di akhirat nanti hidup di dunia itu hanya seperti mampir sore aja.

                "Pada hari mereka melihat hari berbangkit itu,
mereka merasa seakan akan tidak tinggal di dunia melainkan
(sebentar saja) di waktu sore atau pagi hari" QS. An Nazi'at : 46

 

Jadi sebenarnya apa kata orang kalau kita di dunia hanya mampir itu benar, Karena hanya sangat sebentar saja kita di bumi di banding Akhirat yang selama lamanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar